Isak tangis terdengar saat doa dipanjatkan untuk derita yang kini dialami rakyat Palestina. 'Beri saudara-saudara kami rakyat Palestina kekuatan dan kesabaran untuk melawan kaum zionis," kata sebuah doa.
Massa PKS yang Jumat (2/1) melakukan aksi demo menentang kebiadaban Israel di jalur Gaza, mengamini doa tersebut diselingi isak tangis tertahan para pendemo.
Para pendemo PKS yang datang dari Jabodetabek itu, menggelar shalat Jumat di Bunderan HI. Usai shalat mereka mendirikan shalat gaib dan memanjatkan doa bagi rakyat Palestina, baik yang masih hidup maupun yang sudah wafat oleh bom yang dihujankan Israel.
"Saya dan teman-teman sangat terharu melihat derita rakyat Palestina. Mereka kini hidup dalam kesulitan. Orang tua yang tiba-tiba kehilangan anak, anak kehilangan orang tua dan saudaranya. Mereka kini sulit mendapatkan makanan dan air," kata Chairunisa yang mengaku dari Depok kepada RoL.
Lalu lintas sepanjang Thamrin dan Sudirman dan jalan-jalan yang menuju ke dua jalan utama itu macet. Sepanjang Thamrin-Sudirman jumat hari ini berubah menjadi lautan putih yang bergerak dengan tertib ke Kedubes AS sambil berteriak Allahhuakabar. Di antara riak lautan putih itu tersembul bendara PKS bernomor 8 dan bendera Palestina.
Presiden PKS Tifatul Sembiring dalam orasinya mengatakan, kita menyaksikan pendudukan Israel atas Palestina merupakan penjajahan yang sangat mengabaikan nilai-nilai kemanusiaan. Israel adalah teroris sebenarnya yang merampas tanah yang merupakan hak milik rakyat Palestina. Kita tidak bisa tinggal diam!," katanya.
Karena itu, kata Tifatul, yang disebut-sebut akan mendampingi Prabowo sebagai Cawapres, umat Islam harus bersatu, Hamas dan Fatah harus bahu membahu untuk melawan Israel. Jika tidak bersatu, sulit akan menang."
Massa PKS di depan Kedubes AS melakukan orasi yang intinya mengutuk serangan Israel ke jalur gaza yang telah menewaskan ratusan rakyat tak berdosa. Orasi juga menyeru agar umat Islam bersatu untuk melawan zionis Israel. "Allahuakbar..," sambut massa PKS yang terdiri dari para pemuda, pemudi berjilbab dan ibu-ibu yang ada diantaranya membawa serta anak-anak mereka.
Selamat Datang Sahabat....
Silahkan tinggalkan komentar dan saran
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon